Cara Membuat Kalelawar di CorelDRAW

This tutorial is Written in Indonesian Language (Bahasa) you can use Google translate for translation to your language.

Di tutorial kali ini kita akan belajar membuat seekor hewan yaitu Kalelawar, ada juga yang bilang kalong.

ada dua versi sekaligus di tutorial ini, versi mudah dan versi tingkat lanjut. Jika Anda mengalami kesulitan atau pertanyaan silahkan ajukan lewat kolom komentar di ujung halaman

1. Bat vector - vektor kalelawar

Kalelawar/kalong adalah hewan yang biasanya tidur di siang hari dan aktif di malam hari. Denger-denger sih mereka adalah saudara jauhnya Batman, Mahahahaha. Kalelawar biasanya digambarkan sebagai sosok hewan yang menyeramkan tapi di tutorial ini kita akan membuatnya terlihat menyenangkan. Oke langsung saja kita mulai.

  1. Buatlah sebuah lingkaran dengan Ellipse tool dari Toolbox.

1. lingkar wajah

2. Kita buat lagi dua buah lingkran lainnya yang lebih kecil dengan Ellipse tool. Oiya, jika Anda ingin membuat lingkaran yang simetris, tekan Ctrl saat membuat lingkaran tersebut. Beri warna hitam pada objek mata ini.

2. membuat mata binatang di coreldraw

3. Buat lagi sebuah lingkaran (atau salin saja lingkaran yang sudah ada). Lalu buah sebuah persegi dengan Rectangle tool dan timpa bagian atas lingkaran yang kita buat tadi hingga lebih setengahnya.  Seleksi keduanya kemudian klik Trim di Property bar. Objek ini akan menjadi objek mulut dari kalelawar ini. Hapus objek persegi.

3. cara membuat mulut hewan di coreldraw

4. Sekarang kita buat telinga atau kupingnya. Cukup dengan membuat dua buah lingkaran. Atur posisi agar kedua lingkaran tersebut bersinggungan. Seleksi keduanya, kemudian klik intersect di Property bar.

4. membuat kuping hewan dengan coreldraw

5. Salin/Copy objek tadi agar menjadi dua kemudian letakkan di bagian telinga si kalelawar.

5. menggambar kuping kalelawar dengan mudah

6. Sekarang kita buat perutnya, lagi-lagi hanya dengan lingkaran saja.

6. menggambar perut hewan

7. Buat sebuah lingkaran lonjong ke samping dengan Ellipse Tool (F7). Kemudian putar hingga 31.2 derajat. Atau langsung saja isikan 31.2 pada kolom Angle of Rotation di Property bar.
7. Menggambar sayap kalong dengan lingkaran
8. Kemudian buat lagi 3 buah lingkaran dengan Ellipse tool. Masing-masing lingkaran memiliki ukuran yang berbeda yaitu dari kecil ke besar. Kemudian letakkan ke lingkaran lonjong yang kita buat tadi dan atur posisinya seperti di bawah ini. Seleksi keempat objek lingkaran ini kemudian klik Trim di Property bar.
8. cara membuat sayap di coreldraw
9. Objek yang baru kita buat ini akan menjadi objek sayapnya. Salin objek tersebut kemudian klik Mirror Horizontally di Property bar.
9. cara menggambar sayap kalong di coreldraw
10. Letakkan di bagian Sayap dari objek kalelawar. Dan kita lihat dulu sudah sejauh mana kita mengerjakan ini.

10. cara menggambar kalelawar atau kalo di corel draw

11. Sepertinya tinggal kakinya saja yang kurang dari gambar diatas. Kita dapat menambahkan objek segitiga untuk membuat kaki kalelawar ini. Untuk membuat segitiga, Pilih Polygon tool di toolbox dan isi Point of side di Property bar dengan nilai 3. Tekan Ctrl saat membuat Objek segitiga ini agar tercipta segitiga sama sisi.

11. cara membuat segitiga simetris di Coreldraw

12. Klik objek segitiga kemudian klik Mirror Vertically di Property bar agar segitiganya menjadi terbalik. Salin segitiga ini kemudian letakkan di bagian kaki kalelawar.

12. membuat kaki hewan di corel

13. Beri warna putih pada objek wajah, tubuh dan kaki dari kalelawar tersebut. Kemudian Buat bagian tubuh kalelawar berada di bagian belakang lapisan Caranya Klik kanan bagian objek tubuh lalu pilih Order dan pilih To Back of Layer. Lakukan hal yang sama untuk objek sayap dan telinga. Dan jadilah sudah objek kalelawar ini.

13. mengatur posisi layer di coreldraw
14. Untuk pembuatan kalelawar sederhana gambar diatas sudahlah cukup. Namun jika Anda ingin lebih dari ini, sepertinya memang ada yang kurang. Perut kurang kecil, wajah kurang tirus, telinga kurang besar, sayap kurang lebar dan lekukan lekukan sayap tidak kelihatan.

Untuk memulainya kita modifikasi bagian wajah terlebih dahulu. Klik kanan lingkaran wajah kemudian pilih Convert to Curves (atau tekan saja Ctrl+Q).

14. membuat wajah menjadi tirus

15. Masih dalam keadaan lingkaran tersebut terseleksi, klik Shape tool lalu tekan Ctrl+A agar semua node/titik yang ada di lingkaran tersebut terseleksi, kemudian klik kanan lagi di lingkaran tersebut dan pilih Cusp. Ini agar kita lebih mudah membentuk wajahnya.

15. mengubah seting shape tool di coreldraw

16. Atur lengkungan garis pada lingkaran hingga membentuk pola wajah yang lebih tirus. Anda dapat mengklik-tarik garis-garis dari lingkaran tersebut atau menggunakan panah biru untuk membantu Anda. Seperti ini contohnya

16. membuat wajah tirus dengan coreldraw
17. Beri warna Hitam 60% (R:77 G:77 B:77) dan warna Outline (F12) Hitam 20% (R:204 G:204 B:204).

17. mewarnai objek hewan di coreldraw
18. Untuk bagian dahi, buat sebuah objek menyerupai Huruf V terbalik dengan Bezier tool. Seleksi semua node dengan menekan Ctrl+A di objek tersebut, klik kanan lalu pilih To Curve. Bentuk garis yang ada dari objek tersebut untuk mengikuti garis luar kepala dan tidak menutupi mata. Beri warna hitam untuk objek ini.

18. membuat bagian dahi kalelawar
19. Begitu juga dengan telinga, bentuk telinga hingga menyerupai gigi taring. Salin dan Mirror objek telinga ini lalu letakkan di daerah telinga. Beri warna hitam dan warna Outline hitam 20%.

19. cara membuat kuping kalelawar dengan corel draw
20.  Sekarang kita edit bagian perut. Caranya sama saja dengan langkah nomor 16, hanya saja yang ini bagian bawahnya tidak terlalu lancip. Beri warna hitam untuk objek ini.

20. mengedit lingkaran di coreldraw

21. Salin objek tubuh tadi, rampingkan kemudian letakkan di tengah-tengah objek tubuh. Beri warna hitam 60% dan hilangkan outlinenya.

21. membuat bodi hewan
22. Klik lagi objek tersebut kemudian tekan F11 agar terbuka jendela Fountain Fill. Pilih warna dari hitam ke hitam 60% dan Angle -90. Kemudian klik OK.

22. cara memberi warna gradasi di coreldraw
23. Klik Freehand tool di toolbox kemudian buat coretan di bagian tubuh si kalelawar. Gunakan Shape tool jika Anda ingin mengedit coretan yang Anda buat. Ini sebagai bulu kalelawar dalam objek ini.

23. cara membuat bulu hewan dengan coreldraw
24. Sekarang kita edit bagian sayap menggunakan Shape tool. Edit terlebih dulu sayap bagian atas, buat ia lebih lebar di bagian atas. Lalu tarik bagian ujung sayap keluar agar lebih lebar lagi. Hapus node-node yang tidak perlu untuk memudahkan Anda dalam pengeditan.

24. cara mengedit bentuk objek di corel draw
25. Edit lagi hingga Anda puas dengan hasil yang Anda miliki dan tambahkan lekukan ruas lain bila perlu.

25. mengedit sayap hewan di coreldraw

26. Klik objek sayap yang baru kita edit tadi kemudian tekan F11 di keyboard. Akan keluar jendela Fountain fill, Pilih warna dari hitam ke hitam 60% dan beri Angle dengan nilai -90. Warnai Outline dengan warna hitam 70% (R:51 G:51 B:51).

26. memberi warna sayap kalong
27. Pada bagian sayap ini kita akan menambahkan beberapa objek agar tampak seperti lekukan sayap. Untuk itu buatlah dulu sebuah objek seperti di bawah ini dengan bezier tool.

27. membuat objek baru dengan bezier tool
28. Edit objek tersebut dengan Shape tool agar ia mengikutin garis luar objek sayap.

28. membuat lekukan pada sayap kalelawar
29. Lakukan hal yang sama untuk ruas sayap yang lainnya.

29. cara membuat lekukan sayap kalong di coreldraw
30. Untuk warna, sama seperti warna sayapnya yaitu gradasi dari hitam ke hitam 60%. Ini dilakukan melalui jendela Fountain Fill (F11). Hilangkan Outlinenya.

30. mengatur warna fountain fiil

31. Terakhir tinggal bagian kaki. Kita cukup melakukan Convert to Curves (Ctrl+Q) terhadap objek segitiga, kemudian edit bentuknya dengan Shape tool hingga menyerupai kaki. Anda dapat menambahkan node/titik dengan cara mengklik doble pada garis yang Anda inginkan. Warnai dengan warna hitam dan outline hitam 20%.

31. cara membuat kaki burung di coreldraw
32. Susun lagi objek diatas di tempatnya masing-masing. dan selesailah sudah tutorial ini. Semoga bermanfaat.

32. cara membuat hewan kalelawar dengan coreldraw
33. Anda dapat mencoba kreasi modifikasi dari Anda atau juga mencoba warna lain.

33. kalelawar menyeramkan

Tutorial lain yang mungkin Anda coba:

Cara Membuat Desain Kaos dengan CorelDraw

14. cara membuat wajah anime dan manga dengan coreldraw

Cara Membuat Wajah Anime atau Manga dengan CorelDRAW

11. cara membuat kursi santai di corel draw

Cara Membuat Kursi Pantai di CorelDraw

3 responses to “Cara Membuat Kalelawar di CorelDRAW

  1. Ping-balik: Cara Menggambar Kuda Nil di CorelDRAW | Keripik Citul·

  2. Ping-balik: Cara Membuat Jepit Rambut dengan CorelDRAW | Keripik Citul·

Tulis Komentar atau pertanyaan disini